Blog Archives

Resep Minuman Jahe Merah Instan

resep minuman jahe merah instanAkhir-akhir ini kesadaran masyarakat untuk bergaya hidup sehat semakin meningkat. Salah satu cara yang bisa dilakuakn yakni mengkonsumsi bahan-bahan herbal yang sehat dan juga bisa mencegah berbagai macam penyakit. Salah satu bahan herbal yang sudah terbukti manfaatnya adalah jahe merah.

Jahe merah atau dikenal dengan nama ilmiah Zingiber officinale varietas rubrum berdasarkan bervagai kajian ilmiah memiliki banyak manfaat antara lain mengobati penyakit lambung, ginjal, memperbaiki fungsi limpa, mengahangatkan badan,menghilangkan pegal-pegal, sakit kepala,  menjaga kesehatan pencernaan dan lain-lain. Selain manfaatnya yang banyak, rasa jahe merah ini cukup enak dan wangi karena kandungan minyak atsirinya yang tinggi.

Jahe merah sebenarnya sudah lama di manfaatkan oleh masyarakat Indonesia. Lalu, bangsa arab diketahui pula juga sering mengkonsumsi jahe merah untuk menjaga kesehatan. Nah, anda jug atak mau kalah kan ? yuk bikin minuman yang menyehatkan yakni minuman Jahe merah. Untuk menikmatinya, kita bisa membuat bubuk jahe merah.

Penasaran? Ini dia resep minumannya. Persiapkan bahan-bahan ini ya :

  • 1 kg jahe merah
  • 2 kg gula pasir
  • 7 lembar daun pandan
  • 5 batang daun sereh
  • 10 lembar daun jeruk purut
  • 3 gelas air putih

Untuk membuat resep minuman ini , ini dia tahapannya :

  • Jahe merah dicuci dengan air hingga bersih, usahakan mencuci dengan air mengalir. Selanjutnya potong kecil-kecil rimpang tersebut
  • Potongan jahe tersebut selanjutnya diblender hingga halus. Untuk mempermudah proses, tambahkan dua gelas air putih. Setelah halus, saring dan buang ampasnya. Endapkan selama 20 menit dan endapan terpisah
  • Sembari menunggu jahe mengendap, rebus daun pandan, daun sereh, daun jeruk dengan segelas air putih. Biarkan mendidih hingga separuhnya. Saring.
  • Masukkan air blenderan jahe (buang endapannya) ke dalam rebusan. Tambahkan gula, masak dengan api kecil sambil diaduk. Masak hingga butiran gula berwarna kecoklatan dan halus
  • Bubuk jahe merah instana selanjutnya simpan dalam wadah tertutup.

Untuk menikmati  minuman jahe merah, anda bisa menambahkan air dingin atau hangat.

Resep minuman ini untuk jumlah banyak. Anda bisa mengurangi sesuai porsi yang anda inginkan. Selamat mencoba dan semoga resep minuman inii bermanfaat.

Sumber : http://nasehat-untukku.blogspot.coma

Resep Minuman Sari Sereh

resep minuman sari serehUntuk anda yang suka memasak, pasti tak asing lagi dengan yang namanya sereh. Sereh atau juga disebut serai, bisa juga disebut Lemon Grass ini merupakan tanaman anggota rumput-rumputan yang memiliki banyak manfaat.

Umumnya sereh ini digunakan sebagai penyedap dan pengharum masakan. Yakin deh masakan anda akan sedap dan beraroma jika ditambahkan sereh. Sereh beraroma wangi karena sera memiliki kandungan minyak atsiri.

Selain membuat nikmat masakan? Tahukan anda bahwa sesungguhnya sereh ini memiliki segudang manfaat untuk kesehatan?. Untuk anda yang belum tahu, ini dia beberapa manfaat

• Membantu memulihkan pilek dan flu

• Mengurangi demam

• Membantu menyembuhkan kram, perut kembung, dan nyeri rematik

• Membantu menjaga kesehatan pencernaan

• Mencegah infeksi lambung, usus dan saluran kemih karena dalam sereh terdapat kandungan antibakteri.

Nah setelah tahu manfaat sereh, pastinya ingin kan mengkonsusmsi sereh. tak perlu mengkonsumsi mentah-mentah, karena kita bisa menyajikan sereh ini dengan segara dan tentunya tanpa menghilangkan manfaat kesehatnnya. Penasaran? Yuk langsung simak saja resep minuman Sari Sereh lemon.

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat resep minuman ini adalah :

• 500 ml air

• 5 batang sereh, ambil bagian putihnya saja dan memarkan

• 100 ml madu

• 4 buah lemon, ambil airnya

• 1 buah lemon, iris tipis-tipis

• 250 ml air soda

• Es batu secukupnya, hancurkan

Cara membuatnya adalah sebagai berikut :

• Rebus air bersama sereh hingga mendidih. Gunakan api kecil. Masak hingga air   menyusut setengahnya

• Setelah itu, masukkan madu dan lemon aduk perlahan hingga rata. Dinginkan

• Tambahkan irisan jeruk lemon, air soda, dan es batu. Aduk semua hingga rata

• Siapkan gelas saji dan sajikan

Mudah kan?. Sudah terbayang segaranya perpaduan sereh dan lemon. Manisnya madu yang unik pasti akan membuat minuman ini terasa lebih spesial. Tunggu apa lagi. Yuk segera praktikkan resep minuman nya dan langsung nikmati kesegaran dan dapatkan manfaat kesehatannya.

Sumber : http://www.kulinernusantara.net

Resep Minuman Bir Pletok

Resep Minuman Bir PletokApa sih minuman khas daerah Jakarta?, mungkin banyak dari anda yang bisa menjawabnya, dan salah satunya adalah Bir Pletok. Anda yang belum tehu tentang minjuman ini mungkin akan mengernyitkan dahi dan berpikir aneh. Tenang, bir yang satu ini jauh dari memabukkan kok. Justru, jika dikonsumsi rutin bir pletok ini memiliki banyak sekali manfaat kesehatan bagi tubuh anda.

Penasaran. Berikut resep minuman untuk membuat bir pletok.

Bahan-bahan untuk resep minuman ini adalah sebagai berikut:

  • 1,5 liter air
  • 150 ml gula pasir
  • 3 batang serai
  • 50 gram jahe, kupas dan cuci hingga bersih, lalu memarkan
  • 1 batang kayu manis
  • 1 genggam kayu secang
  • ½ sendok the garam
  • 1 sendok kopi bubuk

Untuk membuatnya, berikut tahapannya.

  • Rebus air hingga mendidih setelah itu masukkan bahan-bahan yani batang kayu manis, kopi bubuk, sereh.
  • Setelah rebusan mendidih dan beraroma, tambahkan gula pasir dan garam. Masak dalam api kecil sambil diaduk seskali. Setelah 15 menit, angkat.
  • Bir plethok siap dihidangkan

Nah untuk menyajikan bir plethok anda, ada dua cara yakni dengan menyajikan hangat, atau bisa juga dingin dengan menambahkan es batu. Tapi, untuk saya pribadi saya lebih menyukai penyajian dengan hangat, karena rasa eksotik rempah-rempah lebih terasa di mulut dan tenggorokan.

Jika dihidangkan dalam kondisi hangat, rasanya bir plethok sangat sesuai untuk kondisi cuaca yang hujan dan dingin. Kandungan jahe dan serainya akan menghangatkan tubuh. Bagus juga untuk yang sedang flu, bir plethok ini kan membantu penyembuhan flu anda. Untuk anda yang masuk angin bir plethok juga bagus, karena jahe bersifat karminativum yang mendorong pengeluaran gas dari perut yang menyebabkan rasa tidak nyaman.

Selain sehat, rasa dari bir plethok ini tak tertandingi. Sedapnya kayu manis, rempah, secang dan bahan-bahan lainnya berpadu kompak membuat rasa pedas, hangat dan tentunya eksotik khas minuman lokal Indonesia.

Yuk langsung saja dapatkan manfaat dan nikmatnya bir plethok yang tidak bakal membuat mabuk meskipun dimunim beberapa gelas ^^. Selamat mencoba resep minuman ini ya…

Sumber : wikibooks.com

Resep Minuman Wedang Sereh

resep minuman wedang serehUntuk anda yang sering bergelut di dapur, pasti tak asing lagi dengan Sereh. Sereh atau yang bisa juga disebut sebagai Lemon grass ini sering sekali dipakai sebagai penyedap masakan seperti soto, opor, dan lainnya.

Aroma sereh sangat khas, maka tak heran makanan yang diberi sereh juga terasa nikmat. Selain membuat makanan nikmat, sereh ternyata memiliki sejumlah manfaat bagi tubuh anda yakni mencegah kanker, obat gangguan pencernaan, detoksifikasi, menurunkan pada tekanan darah, dan analgesik (pengurang rasa sakit).

Sereh saat ini juga banyak digunakan oleh Industri kosmetik yang digunakan dalam sabun yang dikenal dengan sabun sereh. Selain dijual dalam bentuk sabun, sereh sering juga dijual dalam bentuk minyak esensial untuk aroma terapi.

Nah, untuk anda yang ingin mendapatakan manfaat sereh, selain menggunakan cara-cara di atas kita juga bisa menyulap sereh menjadi minuman nikmat yakni dengan membuat wedang sereh. Wedang sereh adalah minuman tradisional yang sering diminum oleh masayarakat Jawa khususnya daerah Rembang Jawa Tengah.

Bagaimana caranya?, ini dia resep minumannya untuk anda .

Pertama, siapkan bahan-bahan yang diperlukan :

  • 3 batang serai
  • 1000 cc air matang
  • 200 gr gula pasir

Setelah semua bahan disiapkan, berikut tahapan untuk membuatnya :

  • Cuci serai hingga bersih, lalu ikat rereh dengan membuat simpul
  • Rebus air hingga mendidih, lalu masukkan sereh
  • Jika aroma sereh sudah tercium, masukkan gula.
  • Aduk-aduk gula hingga larut
  • Angkat dan dinginkan sejenak
  • Wedang sereh hangat siap dihidangkan

Oh ya, untuk gula pasir yang digunakan pada resep minuman ini, anda bisa menggantinya dengan gula jawa atau gula semut sesuai selera anda. Takaran pada resep minuman ini sesuai untuk lebih dari 5 cangkir.

Rasanya wedang sereh ini pas sekali dihidangkan di tengah-tengah keluarga saat cuaca hujan atau dingin. Hmmm, selain nikmat juga menyehatkan kan? .

Tak ada salahnya kan mencoba ? Semoga bermanfaat ya 🙂

Sumber : http://www.ibukitakartini.com

Resep Wedang Ronde

resep Wedang RondeJika anda pernah berjalan-jalan ke kota jogja baik di sekitaran Malioboro atau di Alun-alun kota Jogja,saat hari menjelang sore pasati banyak menemui gerobak-gerobak penjual wedang ronde. Wedang ronde memang minuman khas masyarakat jawa yang pas sekali rasanya jika dinikmati malam hari apalagi saat musim hujan. Menikmati wedang ronde bersama keluarga juga pastinya akan mencairkan suasana dan menimbulkan kesan yang hangat.

Wedang ronde yang di dalamnya terdapat jahe, selain nikmat ternyata juga bisa menghangatkan badan. Jahe juga bisa meredakan gejala influenza serta meredakan sakit kepala. Hmm, ternyata manisnya wedang ronde juga menyehatkan ya.

Jika anda tertarik untuk menyajikan wedang ronde untuk keluarga anda, tak perlu jauh-jauh pergi ke malioboro ata alun-alaun jogja karena anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan melihat resep minuman yang disajikan pada artikel berikut ini. Pembuatannya sangat mudah dan yang terpenting bahan-bahan untuk membuat resep minuman nikmat ini sangat terjangkau, sehingga bisa menghemat pengeluaran anda.

Berikut adalah bahan-bahan yang perlu anda siapkan.

  • Tepung Ketan 250 gram.
  • Jahe 1 buah, memarkan.
  • Sereh 2 btg, memarkan.
  • Kacang goreng tanpa kulit.
  • Air 1 lt.
  • Gula pasir secukupnya.

Adapun cara membuatnya adalah sebagai berikut :

  • Membuat wedang : Rebus air dengan gula, sereh dan jahe, sampai mendidih, matikan api.
  • Uleni tepung ketan dengan air matang hangat sedikit demi sedikit sampai adonan bisa dibentuk.
  • Dibagi 3 bagian satu tetap putih, yang satu bagian warnai merah sedikit, satu warnai hijau (daun suji dan daun pandan ditumbuk beri air sedikit disaring). Lalu bentuk sebesar biji kelereng.
  • Didihkan air dalam panci. Masukkan bulatan-bulatan tepung ketan atau ronde masak sampai mengapung angkat.
  • Masukkan bulatan ronde ke dalam air wedang

Agar semakin nikmat dalam penyajiannya tambahkan kacang goreng dalam wedang ini. untuk anda yang suka minuman dingin, wedang ronde ini bisa kok disajikan dalam bentuk dingin dengan menyimapnnya di lemari es atau ditambah dengan es batu saat penyajiannya. Selamat Mencoba resep minuman ini ^^

Sumber : http://resepmasakanindonesia.info